Lensa Mata Nias Selatan – Pemasangan dan Penanaman Tiang Telkom yang sudah berjalan hampir 3 bulan lamanya di wilayah Kabupaten Nias Selatan, banyak menuai keluhan dan saran dari masyarakat Kabupaten Nias Selatan khususnya di wilayah Kecamatan Toma. Hal tersebut diungkapkan oleh beberapa tokoh perwakilan desa Kecamatan Toma yang bertempat di Kantor CV. AJ Nisel di Desa Bawoganowo Kecamatan Toma Kabupaten Nias Selatan Provinsi Sumatera Utara, sekira pukul 19.00 WIB pada Kamis (23/01/2025) tadi malam.
Salah satu tokoh masyarakat Desa Hilisoromi sekaligus mewakili kepala Desa Hilisoromi menyampaikan keluhannya terkait Pemasangan dan Penanaman Tiang Telkom di wilayah Hilisoromi, bahwa Pemasangan dan Penanaman Tiang Telkom di Desa Hilisoromi sama sekali tidak ada pemberitahuan kepada warga setempat.
“Seandainya, bila ada pemberitahuan kepada warga siapa yang meneken atau yang bertanggung jawab bila mana kemudian hari tiang dan tali kabel tumbang dan mengenai tanaman warga setidaknya kan ada pemberitahuan dan pembebasan lahan dari masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut, mewakili kepala desa Hilisoromi mengatakan bahwa, “Bila pekerjaan Pemasangan dan Penanaman Tiang Telkom terus dilanjutkan, maka kiranya dari pihak perusahaan dapat mempertimbangkan keluhan masyarakat supaya tidak ada yang dirugikan,” tegasnya sambil mengakhiri.
Hal serupa juga di sampaikan oleh perwakilan Desa Hilialawa, bahwa “Bilamana Pemasangan dan Penanaman Tiang Telkom di bahu jalan, maka, kita tidak begitu mempersoalkan. Namun, ini sedikit masuk ke lahan warga jadi bagaimana pertanggung jawaban dari pihak perusahan bilamana tiang itu tumbang dan mengenai tanaman masyarakat siapa yang akan bertanggung jawab? Memang tempo hari pernah di katakan oleh pak Fahmi Riski Siregar (selaku pengawasan dari pihak perusahaan) akan di sampaikan mengenai persoalan pembebasan lahan, namun sampai hari ini juga belum terealisasi” tuturnya.
Menanggapi beberapa keluhan masyarakat, Fahmi menyampaikan, bahwa “Saya disini hanya bisa menampung dan mendengar keluhan masyarakat dan nanti akan saya sampaikan kepada perusahaan dan sebenarnya pihak perusahaan meminta koordinasi ini di jadwalkan ulang karena kalau hanya saya disini tidak etis lah ya, namun walau demikian coba dirincikan apa keluhan, nanti saya coba sampaikan sama perusahaan,” pungkas Fahmi.
Sementara itu, di tempat yang sama Direktur CV. Aj Nisel mengatakan untuk memperlancar pekerjaan Penanaman Tiang Telkom yang dimaksud. “Harapan kami ,kita semua dapat bekerja sama dan berkoordinasi supaya pekerjaan ini terlaksana dengan baik dan juga persoalan sebelumnya dapat di selesaikan dengan tidak saling merugikan,” tandasnya.
Dalam koordinasi singkat tersebut turut dihadiri oleh Direktur Aj Nisel, Babinsa Kecamatan Toma Perwakilan Danramil, Fahmi Riski Siregar newakili Perusahaan PT. Telkom, Perasaan Sarumaha Tokoh pemuda, Kepala Desa Hiliamaetaluo, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, LSM dan Pers.
Untuk diketahui, bahwa dalam kegiatan koordinasi tersebut telah dibuat berita acara dan ditandatangani oleh para peserta untuk ditindaklanjuti.